Senin, 20 April 2020

Tips Trik Membuka Toko Dan Minimarket Agar Laris Sukses

Tips Trik Membuka Toko Dan Minimarket Agar Laris Sukses


Jual Rak Toko/Minimarket/Swalayan: Cara Menarik Perhatian Pengunjung

Dalam kesempatan kali ini saya berbagi rahasia toko minimarket agar ramai dan banyak pelanggan. Tips trik ini diadopsi dari teknik yang biasa diterapkan oleh Pasar Swalayan Besar. Mereka dalam menjalankan bisnisnya sudah melalui beberapa riset dan uji coba yang terbukti manjur untuk melancarkan usaha toko/mini market/swalayan.
Anda juga ingin sukses seperti mereka? tidak perlu riset lagi cukup melakukan apa yang selama ini dirahasiakan pasar swalayan hingga mereka menjadi berkembang dan besar.

Apa saja rahasianya mari kita simak point-pointnya dibawah ini
Berikut ini rahasianya:
1. Selalu Merubah Letak Barang Secara Berkala
Dengan cara ini memaksa pembeli untuk berkeliling dulu sambil melihat-lihat barang lain sebelum mendapatkan barang kebutuhannya.

Tips Aman Berbelanja di Supermarket Saat Pandemi Virus Corona ...
2. Meletakkan atau Menyamarkan Barang Kebutuhan Utama Di Samping Barang Lain Yang Kurang Penting/Laku
Sama dengan di atas, tujuannya agar perhatian pembeli terpecah dan memperhatikan barang yang sebenarnya tidak dia butuhkan.

3. Pencahayaan Terang Tidak Menyilaukan
Dengan pencahayaan yang terang tapi tidak menyilaukan, membuat bentuk barang lebih fresh dan menarik. Juga suasana tampak mewah meriah. Coba perhatikan, mereka selalu memakai lampu yang banyak jumlahnya tapi masing-masing lampu kecil wattnya.
Supermarkets - LIVE JAPAN (Jepang perjalanan dan pariwisata pemandu)
4. Lantai Dari Ubin Ukuran 30×30 cm
Menurut riset, ukuran ubin 30x30cm adalah ukuran yang paling tepat diterapkan untuk swalayan/mini market. Apalagi diberi jarak (lis) antar ubin yang agak renggang. Masih menurut riset, lantai yang terbuat dari semen/cor yang polos akan membuat konsumen berjalan lebih cepat. Berbeda dengan penggunaan ubin 30×30 ini, pergerakan konsumen menjadi lebih lambat.

Actualley This is How to Outsmart the Supermarkets! - Page 2 of 2 ...

5. Antrian Panjang
Terkadang mereka sengaja memperlambat kerja kasir agar terjadi antrian panjang. Yang menurut pedoman mereka, antrian ideal adalah 6-9 orang. Tujuannya selain memaksa pembeli lebih lama dalam toko juga agar tampak ramai.

6. Meletakkan Barang Ringan Di Sisi Antrian
Mereka juga meletakkan barang soft atau ringan di dekat antrian, seperti snack, soft drink, permen terkadang juga buku anak-anak. Saat antri diharapkan konsumen masih berbelanja lagi.
Jual Meja Kasir Minimarket Surabaya Gresik , Jawa Timur Sintech
7. Harga Dengan Nominal Sulit
Perhatikan harga Rp.11.879 dan Rp.12.000. Dengan posisi angka lebih kecil di depan angka yang lebih besar, otak akan mempersepsikan bahwa harga tersebut sangat murah. Beda jika angka yang didepan lebih besar daripada angka yang dibelakangnya, otak akan mengatakan harga tersebut lebih mahal. Yang kedua, jika Anda berbelanja banyak, untuk memudahkan menghitung angka 11.879 akan dibulatkan oleh otak menjadi 11.000 bukan 12.000. Maka jangan heran saat membayar di kasir, perkiraan harga Anda jauh beda dengan yang harus dibayarkan.

8. Kembalian Dengan Permen
meski sekarang sudah banyak yang tidak melakukannya, namun masih ada beberapa swalayan yang menerapkannya. Lumayan juga buat tambahan pendapatan.

Ganti Uang Kembalian dengan Permen Ternyata Melanggar Hukum! Ini ...
Semoga 8 kunci diatas bermanfaat bagi Anda, baik selaku konsumen agar lebih bijak dalam berbelanja atau Anda sebagai pengelola mini market atau toko agar dapat mendapatkan keuntungan yang lebih besar.